Posted by Berbagi Ilmu on Selasa, 04 November 2014
Setelah lama ditunggu-tunggu akhirnya BBM untuk ponsel dengan platform
Android sudah bisa kita download secara gratis di Google Play. Dengan
BBM untuk Android
ini maka para pemilik smartphone Android bisa mengunakan BlackBerry
Messenger (BBM) yang awalnya hanya ada di ponsel BlackBerry.
Sebelum mendownload, berikut adalah fitur-fitur dari BBM untuk Android ini.
Chatting dengan teman di ponsel Android dan BlackBerry:
- BBM selalu menyala dan terhubung
- Kita mengetahui ketika pesan sudah terkirim dan sudah dibaca
- Berbagi foto, file, dokumen, pesan suara, dan masih banyak lagi
- Ketahui ketika teman merespon pesan kita
- Tersedia Emoticon untuk mengekspresikan diri
BBM memperbolehkan kita untuk mengontrol privasi:
- Kita bisa memilih bagaimana informasi akan dibagikan - BBM
menggunakan PIN dan bukannya nomor telepon ataupun alamat email sehingga
privasi akan tetap terjaga.
- Kita bisa memilih siapa saja yang bisa menghubungi kita
Chatting dan berbagi dengan banyak orang secara bersamaan:
- Grup - BBM mengijinkan kita untuk berbagi foto, acara tertentu dll. dengan grup kita
- Chatting dengan banyak orang - kita bisa mengundang banyak orang untuk chatting secara bersamaan
- Kirim pesan - kita bisa mengirim satu pesan kebanyak orang
Buat profil BBM kita:
- Profil kita bisa menggunakan gambar, ataupun gambar animasi seperti GIF
- Update status kita supaya orang lain tahu tentang kegiataan kita
Download BBM untuk Android gratis di
Google Play.
Catatan: BBM untuk Android hanya mendukung Android versi 4.0 ke atas.