Posted by Berbagi Ilmu on Rabu, 24 Desember 2014

Pernahkah Anda sakit kepala? Ya tentu saja. Sekitar sembilan puluh
persen dari kita pernah sakit kepala. Ada yang hilang begitu saja,
tetapi ada yang susah hilangnya. Ada yang jarang namun ada yang sering
kambuh hilang timbuk. Masalahnya, begitu dibawa ke dokter hanya diberi
penghilang rasa sakit.
Sakit kepala sering dianggap sepele, padahal sakit kepala
bisa merupakan penyakit yang serius. Sakit kepala merupakan masalah
kesehatan yang paling sering terjadi. Beberapa orang sering mengalami
sakit kepala dan bisa membahayakan jiwa, tetapi sebagian merasakan sakit
keoala sebagai pusing biasa.
Penyakit sakit kepala terus menerus,menahun dan sakit kepala
kambuhan bisa terasa sangat nyeri dan mengganggu, tetapi jarang
mencerminkan keadaan kesehatan yang serius. Suatu perubahan
dalam pola atau sumber sakit kepala, dari jarang menjadi sering,
sebelumnya ringan sekarang menjadi berat. Bisa merupakan pertanda yang
serius dan memerlukan tindakan medis yang segera dan adekuat.
Jenis atau penyebab sakit kepala dapat dibedakan. Ada yang disebabkan
oleh ketegangan otot, ggangguan aliran darah, tekanan darah tinggi, dan
lain-lain. Keluhan yang dirasakan penyakit sakit kepala terus
menerus, berdenyut-denyut, ada yang seperti tertimpa benda berat, ada
pula yang berputar. Nyeri hilang timbul di bagian depan, atau
dirasakan hanya dibagian belakang. Bisa juga rasa nyeri yang menyeluruh.
Rasa nyeri bisa dimulai disekitar mata atau pelipis, menyebar ke satu
atau dua sisi kepala. Rasa nyeri bisa diikuti oleh hilangnya nafsu
makan, mual, muntah.
Tidak semua sakit kepala membutuhkan penangan medis. Namun penyakit sakit kepala terus menerus memerlukan penanganan dokter.
Sakit kepala yang disebabkan karena ketegangan otot dapat ditrawat.
Sedangkan sakit kepala lainnya menunjukkan tanda bahwa sesuatu yang
serius terjadi dan memutuhkan penilaian medis secara tepat dan cepat.
Bila Anda mengalami gejala sakit kepala seperti dibawah ni maka disarankan untuk mencari pertolongan medis segera, jika :
- Parah, penyakit sakit kepala terus menerus dan mendadak yang terjadi sangat cepat dan tidak dapat dijelaskan.
- Sakit kepala yang dihubungkan dengan hilangnya kesadaran,
kebingungan, perubahan-perubahan dalam penglihatan atau hal-hal lain
yang berhubungan dengan kelemahan tubuh.
- Sakit kepala berulang yang mempengaruhi salah satu daerah tertentu, seperti mata, telinga, pelipis, dan kepala bagian belakang.
- Sakit kepala berulang dengan frekuensi dan periode yang lebih sering.